RPP PAI KELAS 8 (SALAT SUNAH MUFARID DAN BERJAMAAH)

  RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)     Satuan Pendidikan                           : SMPIT AL-FURQON Mata Pelajaran                                  : PAI & BP Materi Pokok                                      : Salat sunah mufarid dan berjamaah Sub Materi                                           : Pengertian Salat sunah mufarid dan berjamaah Kelas/Semester                                                 : VIII/Ganjil Alokasi Waktu                                    : 3 X 40 Menit   A.       TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah mengikuti kegiatan pembelajaran menggunakan discovery Learning, dengan metode literasi, eksperimen, praktik dan presentasi dengan menumbuhkan sikap kebesaran Allah Swt, Sikap gotong royong, dan berani mengungkapkan pendapat, siswa dapat: ü   Memahami makna salat berjamaah dan salat sunah mufarid ü   Memahami tata cara salat berjamaah dan salat sunah mufarid ü   M empraktikkan salat sunah berjamaah dan salat sunah mufarid   B.

Kitab-Kitab Allah swt

 Kitab-kitab Allah swt


1. Kitab Taurat kepada Nabi Musa as

2. Kitab Zabur kepada Nabi Daud as

3. Kitab Injiil kepada Nabi Isa As

4. Kitab Al-Quran kepada Nabi Muhammad saw


Kitab taurat diturunkan Allah swt kepada Nabi Musa as di bukit Tursina (Mesir) pada abad ke-12. Hal tersebut di jelaskan dalam Al-Qur'an surah Al-Maidah ayat 44.

44. Sesungguhnya Kami telah menurunkan kitab Taurat di dalamnya (ada) petunjuk dan cahaya (yang menerangi), yang dengan kitab itu diputuskan perkara orang-orang Yahudi oleh nabi-nabi yang menyerah diri kepada Allah, oleh orang-orang alim mereka dan pendeta-pendeta mereka, disebabkan mereka diperintahkan memelihara Kitab-Kitab Allah dan mereka menjadi saksi terhadapnya. karena itu janganlah kamu takut kepada manusia, (tetapi) takutlah kepada-Ku. dan janganlah kamu menukar ayat-ayat-Ku dengan harga yang sedikit. Barangsiapa yang tidak memutuskan menurut apa yang diturunkan Allah, Maka mereka itu adalah orang-orang yang kafir.

Kitab Zabur diturunkan Allah swt kepada Nabi Daud as di daerah Yarusalem pada abad ke-10. Didalamnya berisi tentang zikir, nasehat, dan hikmah. Hal tersebut dijelaskan dalam al-Qur'an surah al-Isra' ayat 55.

55. dan Tuhan-mu lebih mengetahui siapa yang (ada) di langit dan di bumi. dan Sesungguhnya telah Kami lebihkan sebagian nabi-nabi itu atas sebagian (yang lain), dan Kami berikan Zabur kepada Daud.

Kitab Injil diturunkan Allah swt kepada Nabi Isa as di daerah Yarusalem pada abad pertama. Pokok ajaranya berisi tentang dzikir, nasehat dan hukum. Hal tersebut dijelaskan pada surah al-Maidah ayat 46.

46. dan Kami iringkan jejak mereka (nabi Nabi Bani Israil) dengan Isa putera Maryam, membenarkan kitab yang sebelumnya, Yaitu: Taurat. dan Kami telah memberikan kepadanya kitab Injil sedang didalamnya (ada) petunjuk dan dan cahaya (yang menerangi), dan membenarkan kitab yang sebelumnya, Yaitu kitab Taurat. dan menjadi petunjuk serta pengajaran untuk orang-orang yang bertakwa.

Kitab Al-Quran diturunkan kepada Nabi Muhammad saw di kota Mekah dan Madinah pada abad ke 6 masehi. Kitab al-quran berisi tentang akidah, hukum-hukum syariat, dan muamalat. Al-Quran adalah kitab penyempurnya kitab-kitab sebelumnya. Hal ini dijelaskan dalam al-Quran surah al-baqarah ayat 2.

2. Kitab[11] (Al Quran) ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertaqwa[12],


[11] Tuhan menamakan Al Quran dengan Al kitab yang di sini berarti yang ditulis, sebagai isyarat bahwa Al Quran diperintahkan untuk ditulis.

[12] Takwa Yaitu memelihara diri dari siksaan Allah dengan mengikuti segala perintah-perintah-Nya; dan menjauhi segala larangan-larangan-Nya; tidak cukup diartikan dengan takut saja.




Komentar