RPP PAI KELAS 8 (SALAT SUNAH MUFARID DAN BERJAMAAH)

  RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)     Satuan Pendidikan                           : SMPIT AL-FURQON Mata Pelajaran                                  : PAI & BP Materi Pokok                                      : Salat sunah mufarid dan berjamaah Sub Materi                                           : Pengertian Salat sunah mufarid dan berjamaah Kelas/Semester                                                 : VIII/Ganjil Alokasi Waktu                                    : 3 X 40 Menit   A.       TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah mengikuti kegiatan pembelajaran menggunakan discovery Learning, dengan metode literasi, eksperimen, praktik dan presentasi dengan menumbuhkan sikap kebesaran Allah Swt, Sikap gotong royong, dan berani mengungkapkan pendapat, siswa dapat: ü   Memahami makna salat berjamaah dan salat sunah mufarid ü   Memahami tata cara salat berjamaah dan salat sunah mufarid ü   M empraktikkan salat sunah berjamaah dan salat sunah mufarid   B.

Modul Pembelajaran PAI SMP

 



MODUL PEMBELAJARAN

PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

 

MATERI          : OPTIMIS, IKTIAR, TAWAKAL

KELAS             : IX (Sembilan)

SEMESTER     : GANJIL

GURU              : NASRUDIN, S.Pd.I 


1.    OPTIMIS

Optimis merupakan sikap terpuji. Optimis adalah sikap yang senantiasa berpengharapan ataupun perpandangan baik dalam segala sesuatu yang dihadapi.

Perintah optimis terdapat dalam al-qur’an surah al-zumar/39  ayat 53:

   

Artinya: katakanlah, Wahai hamba-hamba-Ku yang melampaui batas terhadap diri mereka sendiri! Janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya Allah mengampuni dosa-dosa semuanya. Sungguh, Dialah yang Maha Pengampun, Maha Penyayang.

Yang dimaksud dengan Rahmat Allah adalah kasih sayang Allah, belas kasih Allah. Ada kalanya usaha yang sedang dilakukan tidak langsung berhasil bukan berarti Allah tidak memiliki belas kasih atas usaha yang telah dilakukan melainkan Allah ingin melihat usaha-usaha yang lebih baik lagi demi mendapatkan yang terbaik dari Allah swt.


Baca Juga: Sahabat Nabi Yang Dijamin Masuk Surga



LAKUKANLAH

a.    Amatilah teman sekelas mengenai sikap optimis.

b.    Tentukan siapa saja yang memiliki sikap optimis.

c.     Tuliskan satu sikap optimis yang dimiliki oleh salah satu teman.

d.    Contoh pengamatan perilaku optimis.

Harun salah satu siswa yang memiliki kelebihan dibidang lukisan. Karena dibulan depan akan ada lomba melukis tingkat SMP di salah satu sekolah, Harun tidak bosan-bosannya belajar dan mengasah kemampuannya dengan usaha yang dilakukannya Harun optimis akan dapat meraih kemenangan di acara lomba tersebut walaupun banyak siswa yang meragukannya akan tetapi sikap optimis Harun tidak pernah goyah.

 

 

 

2.    IKHTIAR

Ikhtiar artinya memilih, dan dapat diartikan dengan berusaha mengerahkan segala kemampuan untuk meraih suatu yang diinginkan ataupun yang ingin dicita-citakan.

Allah swt berfirman dalam Al-qur’an surah an-Najm/53 ayat 39-42 


Artinya: dan bahwa manusia hanya memperoleh apa yang telah diusahakannya. Dan sesungguhnya usaha itu kelak akan diperlihatkan (kepadanya). Kemudian akan diberi balasan kepadanya dengan balasan yang paling sempurna. Dan sesungguhnya kepada Tuhanmulah kesudahannya (segala sesuatu).

Cita-cita atau keinginan yang tinggi tidak akan bias tercapai dengan bersantai-santai melaikan dengan usaha yang keras, pantang menyerah, optimis, dan berdoa kepada Allah swt. Cita-cita ata keinginan yang tinggi harus dicapai dengan usaha-usaha terbaik, dengan jalan yang baik, dengan cara yang baik maka akan mendapatkan yang baik pula.

 

Baca Juga: HUKUM ALIF LAM


a.    Amatilah teman sekelas mengenai sikap Ikhtiar.

b.    Buatlah kelompok untuk membahas sikap Ikhtiar.

c.     Tuliskan satu sikap Ikhtiar yang dimiliki oleh salah satu teman.

d.    Contoh pengamatan perilaku Ikhtiar

Musa adalah siswa yang sering kesusahan dalam mengikuti dan mengerjakan soal matematika, akan tetapi musa tidak pernah bosan memperhatikan guru menjelaskan, jika dia dalam kesulitan maka musa tidak enggan untuk bertanya kepada gurunya dan tidak malu meminta bantuan teman untuk mengajarinya.

 

3.    TAWAKAL

Tawakal berarti bersandar atau menyerahkan segala sesuatu hanya kepada Allah swt yang berkuasa atas segala sesuatu baik yang kelihatan maupun yang tidak kelihatan.

Allah swt berfirman dalam Al-Qur’an surah Ali-Imran/3 ayat 159:

  

Maka berkat rahmat Allah engkau (Muhammad) berlaku lemah lembut terhadap mereka. Sekiranya engkau bersikap keras dan berhati kasar, tentulah mereka menjauhkan diri dari sekitarmu. Karena itu maafkanlah mereka dan mohonkanlah ampunan untuk mereka, dan bermusyawarahlah dengan mereka dalam urusan itu. Kemudian, apabila engkau telah membulatkan tekad, maka bertawakallah kepada Allah. Sungguh, Allah mencintai orang yang bertawakal.


Baca Juga: HUKUM MIM MATI


a.    Amatilah teman sekelas mengenai sikap tawakal

b.    Tentukan siapa saja yang memiliki sikap tawakal.

c.     Tuliskan satu sikap tawakal yang dimiliki oleh salah satu teman.

d.    Contoh pengamatan perilaku tawakal.


Adam adalah seorang siswa SMP kelas IX (Sembilan) pada akhir tahun ini ada kejuaraan bela diri yang diikuti oleh seluruh sekolah satu kecamatan makmur. Kejuaraan tersebut merupakan impian Adam untuk dapat mengikutinya, dengan adanya kesempatan itu Adam mulai mempersiapkan diri mulai dari latihan secara fisik maupun secara mental. Secara fisik Adam berlatih terus setiap hari, secara mental Adam menanamkan sikap Optimis untuk dapat memenangkan kejuaraan tersebut. Setelah optimis ditanamkan lalu ikhtiar dikuatkan maka Adam bertawakal kepada Allah dengan menyerahkan hasilnya semuanya kepada Allah .


Penulis:Nasrudin #berbagikebaikan

Komentar